ITComindo
Blog IT

Desainer Logo Burung Twitter Sedih Ikon Diganti: Selamat Tinggal!

Desainer Logo Burung Twitter Sedih Ikon Diganti: Selamat Tinggal!

Martin Grasser, seniman dan desainer berbasis di Bay Area mengucapkan selamat tinggal saat Musk meluncurkan perubahan pada tampilan dan nama platform media sosial. 

"Hari ini kami mengucapkan selamat tinggal pada burung biru yang hebat ini. Logo ini dirancang pada tahun 2012 oleh tim yang terdiri dari tiga orang @toddwaterbury, @angyche, dan saya sendiri," tulis Grasser yang mengatakan dia adalah bagian dari tim desain yanng mencakup direktur kreatif Target Todd Waterbury dan artis Angy Che. 

Dia menjelaskan sebenarnya logo dirancang sederhana, seimbang, dan terbaca, dengan ukuran yang sangat kecil, hampir seperti huruf kecil e. Pada dasarnya, tidak ada brief selain menginginkan burung baru, dan itu harus sebagus logo Apple dan Nike. 

Grasser berkisah, Twitter telah membuat semacam angsa terbang. Tapi, co-founder Jack Dorsey menginginkan sesuatu yang lebih sederhana, sebagaimana dikutip dari Yahoo.

Grasser, yang bekerja di sebuah studio kreatif bernama West pada saat itu, lulus dari Art Center College of Design Pasadena tiga tahun sebelumnya. Sang seniman, dalam thread Twitter pada Minggu, mengunggah beberapa gambar burung dari proses kreatifnya.

Dia dan timnya menggambar ribuan burung untuk mendapatkan bentuk yang tepat. “Menggambar adalah salah satu cara tercepat untuk memahami bagaimana bentuk dapat bekerja sama,” tulis Grasser pada hari Minggu.

Bagikan Artikel:

https://www.inews.id/techno/internet/desainer-logo-burung-twitter-sedih-ikon-diganti-selamat-tinggal